IndonesiaTraveling

Cara Ke Nusa Penida Bali

Cara ke Nusa Penida Bali

Wisata ke Bali belum lengkap rasanya jika belum ke Nusa Penida. Wisata pantai di Nusa Penida ga kalah keren dari yang ada di kota Bali. Bahkan menurut saya pantai di Nusa Penida jauh lebih keren, pantainya masih sangat jernih terlihat jelas warna air lautnya. Sayangnya untuk menuju Nusa Penida tidak bisa ditempuh melalui jalur darat, kita harus menyebrang ke pulau menggunakan kapal. Berikut cara ke Nusa Penida Bali.

1. Menggunakan Kapal Ferry / Kapal Roro

Jika ingin membawa kendaraan maka gunakanlah kapal ferry. Harga kapal ini lebih murah dari kapal lainnya hanya saja membutuhkan waktu tempuh yang lebih lama. Jika ingin menggunakan kapal roro berangkatlah dari pelabuhan Padang Bai, kamu hanya perlu mengkocek Rp.37.000,- / orang dewasa, dan jika membawa motor membayar Rp.20.000,- (harga sewaktu-waktu dapat berubah). Kapal beroprasi setiap hari pada jam 10.00 – 14.00 WITA.

2. Menggunakan Fast Boat

cara ke nusa penida bali

Jika ingin menggunakan fast boat berangkatlah dari pantai sanur, ketika sampai di pantai sanur akan banyak loket tiket kapal fast boat menuju Nusa Penida pilihlah loket yang jam keberangkatannya sesuai dengan jadwal kamu. Harga tiket mulai dari Rp. 150.000,-. Harga tiket memang lebih mahal tapi kapal ini lebih nyaman dan waktu tmpuhnya juga lebih singkat skitar 30 menit perjalanan. Selain itu jarak kota bali menuju pantai sanur lebih dekat di banding menuju pelabuhan padang bai.

Jika kalian membawa kendaraan parkirlah di tempat parkir inap pantai sanur, pastikan kendaraan sudah terkunci dengan benar agar kendaraan aman.

Explore Nusa Penida

Untuk explore wisata di Nusa Penida pastinya membutuhkan kendaraan, sayangnya di sana tidak ada kendaraan umum, jadi harus sewa kendaraan. Ga usah bingung mencari sewa kendaraan karna ketika tiba di pelabuhan Nusa Penida akan banyak orang yang menawarkan sewa motor atau sewa mobil, harga sewa mulai dari Rp.50.000,- (tergantung motor yang tersedia, dan harga sewaktu-waktu dapat berubah). Bisa juga sewa kendaraan di tempat kamu menginap karna biasanya di tempat penginapan juga menyediakan sewa kendaraan.

Bagi yang ga mau repot atau ga mau bingung cari-cari jalan bisa menggunakan jasa travel, ketika sampai di pelabuhan Nusa Penida juga akan banyak orang yang menawarkan jasa travel untuk explore wisata di Nusa Penida.

Baca Juga: Perjalanan Dari Jogja Ke Bali Naik Motor

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button